PENGANTAR KOMPUTASI MODERN (PKM)

Disusun oleh :
Nama :
Angga Wahidin Nasution
NPM :
50416851
Kelas :
4IA09
Tugas :
Pertama (1)
Dosen :
DR. Siti Saidah, Skom. MMSI.
UNIVERSITAS GUNADARMA
DEPOK
ATA 2019/2020
1a. Teori Komputasi
Pada teori ilmu komputer dan matematika, teori
komputasi adalah cabang yang berhubungan dengan bagaimana masalah dapat
dipecahkan pada sebuah model komputasi secara efisien menggunakan algoritma.
Bidang ini terbagi menjadi tiga fokus besar yaitu bahasa dan teori otomata,
teori rekursi dan teori kompleksitas komputasi.
Teori Komputasi dapat dianggap sebagai model
penciptaan dari seluruh cabang dalam bidang ilmu komputer (computer science).
Maka dari itu, logika dan matematika digunakan dalam teori komputasi. Pada abad
ini, teori komputasi menjadi disiplin akademik mandiri dan telah terpisah dari
matematika. Beberapa pencetus dalam bidang teori komputasi adalah Alonzo
Church, Kurt Godel, Alan Turing, Stephen Kleene, John von Neumann dan Claude
Shannon.
Implementasi
Komputasi Kimia
Komputasi kimia adalah cabang dari kimia yang
menggunakan simulasi komputer untuk membantu dalam memecahkan masalah kimia.
Ilmu ini menggunakan metode teori kimia, digabungkan dengan program komputer
yang efisien, untuk menghitung struktur dan susunan dari molekul dan zat.
Penemuan komputasi kimia berawal dari sebuah
gagasan teoritis pada perhitungan kimia yang dilakukan oleh Walter Heitler dan
Fritz London pada 1927. Penggunaan komputer pada bidang kimia baru dapat
diwujudkan pada beberapa tahun setelahnya, tepatnya 1940.
Komputasi Geologi
Implementasi komputasi modern dalam bidang
Geologi adalah GIS. Geographic
information system (GIS) atau Sistem Informasi Berbasis Pemetaan dan Geografi
adalah sebuah alat bantu manajemen berupa informasi berbantuan komputer yang
berkait erat dengan sistem pemetaan dan analisis terhadap segala sesuatu serta
peristiwa-peristiwa yang terjadi di muka bumi. GIS lebih dikenal sebagai
software tools, misalnya: ArcInfo, MapInfo, AutoCadMap, Grass, dan masih banyak
lagi. Dengan tools yang sama maka GIS berkaitan dengan proses dan presentasi
peta-peta skala kecil (peta LandUse, Kehutanan), sedangkan LIS berkaitan dengan
peta-petaskala besar, yaitu peta bidang-bidang tanah (land parcels).
Komputasi Fisika
Implementasi komputasi moderndi bidang fisika
ada Computational Physics yang mempelajari suatu gabungan antara
Fisika,Komputer Sain dan Matematika Terapan untuk memberikan solusi pada
“Kejadian dan masalah yang komplek pada dunia nyata” baik dengan menggunakan
simulasi juga penggunaan algoritma yang tepat.
Pemahaman fisika pada teori, experimen, dan
komputasi haruslah sebanding, agar dihasilkan solusi numerik dan visualizasi
/pemodelan yang tepat untuk memahami masalah Fisika. Untuk melakukan perkerjaan
seperti evaluasi integral,penyelesaian persamaan differensial, penyelesaian
persamaan simultans, mem-plot suatu fungsi/data, membuat pengembangan suatu
seri fungsi, menemukan akar persamaan dan bekerja dengan bilangan komplek yang
menjadi tujuan penerapan fisika komputasi.
Banyak perangkat lunak ataupun bahasa yang
digunakan, baik MatLab, Visual Basic, Fortran,Open Source Physics (OSP),
Labview, Mathematica, dan lain sebagainya digunakan untuk pemahaman dan
pencarian solusi numerik dari masalah-masalah pada Fisika komputasi. Suatu yang
menjadi fokus perhatian kita disini adalah penggunaan visual basicsebagai alat
bantu dalam pembelajaran dan pencarian solusi Fisika komputasi.
Komputasi Matematika
Implementasi komputasi modern di bidang
matematika ada numerical analysis yaitu sebuah algoritma dipakai untuk
menganalisa masalah – masalah matematika. Bidang analisis numerik sudah sudah
dikembangkan berabad-abad sebelum penemuan komputer modern. Interpolasi linear
sudah digunakan lebih dari 2000 tahun yang lalu. Banyak matematikawan besar
dari masa lalu disibukkan oleh analisis numerik, seperti yang terlihat jelas
dari nama algoritma penting seperti metode Newton,interpolasi polinomial
Lagrange, eliminasi Gauss, atau metode Euler.
Buku-buku besar berisi rumus dan tabel data
seperti interpolasi titik dan koefisien fungsi diciptakan untuk memudahkan
perhitungan tangan. Dengan menggunakan tabel ini (seringkali menampilkan
perhitungan sampai 16 angka desimal atau lebih untuk beberapa fungsi), kita
bisa melihat nilai-nilai untuk diisikan ke dalam rumus yang diberikan dan
mencapai perkiraan numeris sangat baik untuk beberapa fungsi.
Karya utama dalam bidang ini adalah penerbitan
NIST yang disunting oleh Abramovich dan Stegun, sebuah buku setebal 1000
halaman lebih. Buku ini berisi banyak sekali rumus yang umum digunakan dan
fungsi dan nilai-nilainya di banyak titik. Nilai f-nilai fungsi tersebut tidak
lagi terlalu berguna ketika komputer tersedia, namun senarai rumus masih
mungkin sangat berguna.Kalkulator mekanik juga dikembangkan sebagai alat untuk
perhitungan tangan. Kalkulator ini berevolusi menjadi komputer elektronik pada
tahun 1940. Kemudian ditemukan bahwa komputer juga berguna untuk tujuan
administratif. Tetapi penemuan komputer juga mempengaruhi bidang analisis
numerik, karena memungkinkan dilakukannya perhitungan yang lebih panjang dan
rumit.
Komputasi Biologi
Dalam implementasi komputasi modern di bidang
biologi terdapat Bioinformatika, sesuai dengan asal katanya yaitu “bio” dan
“informatika”, adalah gabungan antara ilmu biologi dan ilmu teknik informasi
(TI). Pada umumnya, Bioinformatika didefenisikan sebagai aplikasi dari alat
komputasi dan analisa untuk menangkap dan menginterpretasikan data-data
biologi. Ilmu ini merupakan ilmu baru yang yang merangkap berbagai disiplin
ilmu termasuk ilmu komputer, matematika dan fisika, biologi, dan ilmu
kedokteran, dimana kesemuanya saling menunjang dan saling bermanfaat satu sama
lainnya.
Istilah bioinformatics mulai dikemukakan pada
pertengahan era 1980-an untuk mengacu pada penerapan komputer dalam biologi.
Namun demikian, penerapan bidang-bidang dalam bioinformatika (seperti pembuatan
basis data dan pengembangan algoritma untuk analisis sekuens biologis) sudah
dilakukan sejak tahun 1960-an.
Ilmu bioinformatika lahir atas insiatif para
ahli ilmu komputer berdasarkan artificial intelligence. Mereka berpikir bahwa
semua gejala yang ada di alam ini bisa diuat secara artificial melalui simulasi
dari gejala-gejala tersebut. Untuk mewujudkan hal ini diperlukan data-data yang
yang menjadi kunci penentu tindak-tanduk gejala alam tersebut, yaitu gen yang
meliputi DNA atau RNA. Bioinformatika ini penting untuk manajemen data-data
dari dunia biologi dan kedokteran modern. Perangkat utama Bioinformatika adalah
program software dan didukung oleh kesediaan internet.
Komputasi Ekonomi
Implementasi pada ilmu pengetahuan ekonomi
adalah mempelajari agent-based computational modeling, computational
econometrics dan statistika, komputasi keuangan, computational modeling of
dynamic macro economic systems, pemrograman yang didesain khusus untuk
komputasi ekonomi, dan pengembangan alat bantu dalam pendidikan komputasi
ekonomi. Karena dibidang ekonomi pasti memiliki permasalahan yang harus
dipecahkan oleh algoritma contohnya adalah memecahkan teori statistika untuk
memecahkan permasalahan keuangan.
Salah satu implementasi komputasi modern pada
bidang ekonomi yaitu dengan adanya situs web iklan baris yang difokuskan untuk membeli dan menjual
produk serta jasa secara real time. Cara ini merupakan pengembangan dari
promosi iklan yang mengutamakan daya tarik dengan gambar dan dengan informasi
yang lebih lengkap dan terperinci dalam bentuk teks.Iklan baris mengutamakan
informasi yang paling inti yang perlu diketahui oleh peminatnya.
1b. Pada Pembahasan ini saya akan menjelaskan
hasil observasi mengenai website yang menerapkan Komputasi modern, karena saya
tidak ada dasar menulis saya mencoba menerapkan metode 5w dan 1h agar dalah
penulisan ini lebih terstruktur penjabarannya.
Dalam
menentukan website saya telah melakukan penelusuran terlebih dahulu dengan
memilih website-website yang paling popular, paling sering di kunjungi, dan
tertunya saya ingin website yang saya pilih harus berbeda dengan teman sekelas
saya, ahirnya saya memutuskan memilih website Doktersehat.com, tentu dalam
pemilihan website bertema kesehatan ini di dasari karena banyaknya teman saya
yang memilih website bertema jual beli online / komputasi modern berbasis
algorima ekonomi.
Sebelum
lebih jauh saya akan menjelaskan apa itu dokter sehat, dokter sehat merupakan
sebuah portal online di bidang kesehatan yang menyediakan informasi untuk
membantu penggunanya hidup sehat pemiliknya bernama indra dermawan, beliau
adalah pengusaha kesehatan dan ceo dari dokter sehat dan lyfe healt layanan
kesehatan digital terkemuka di Indonesia bernama PT Media Kesehatan Indonesia.
Saat
ini dokter sehat telah bermitra dengan Internet.org yang diinisiasi oleh
facebook dan menjadi satu-satunya startup kesehatan lokal yang terdaftar di
layanan ini. pihaknya juga bermitra dengan ciputra Healthcare Group dan Bank
Mata Jakarta (Mata Bank) untuk mengumpulkan pengetahuan lokal dan meningkatkan
fungsionalitas portal di Indonesia.
Dokter
sehat ini dari dari penelusuran saya awalnya didirikan sebagai situs informasi
sederhana dengan beberapa dokter yang mengisi konten. Namun sejak kuartal
terakhir tahun 2015, DokterSehat telah disulap menjadi sebuah portal kesehatan
terintegrasi dengan lebih dari 50.000 pengunjung unik setiap hari dengan
berbagai fitur kesehatan seperti direktori dokter dan rumah sakit di Indonesia,
informasi kesehatan terpercaya, konsultasi online, dan platform untuk diskusi
kesehatan.
Gambar diatatas adalah gambar tampilan awal
dari website dokter sehat disini saya akan menjelaskan satu persatu fitur yang
ada di dalam branda, yang pertama adalah tentang artikel kesehatan diantara nya
artikel tentang kesehatan pria dan artikel kesehatan wanita, disini tidak hanya
itu ada juda artikel tentang penyatik lalu obat-obatan kemudian herbal dan
terahir artikel tentang fobia, yang paling menarik di menu artikel ini tentunya
semua artikel lengkap dari A-Z.
Gambar selanjutnya adalah menu cari dokter,
yang di dalamnya terdapat pencarian dokter, kemudian rumah sakit dan tindakan
medis, tentunya semua dokter dan rumah sakit yang sudah kerja sama terlebih
dahulu dengan pihak dokter sehat, menurut saya informasi yang ditampilkan sudah
lengkap mengenai harga konsultasi, jenis layanan yang di berikan lalu tempat
tugas dokter yang bersangkutan, menurut saya sangat membantu dalam menjembatani
antara si dokter maupun kita sebagai pengguna layanan atau pasien.
Kalo gambar yang diatas adalah tampilan menu
dari cari obat disana sudah terbagi sub-sub obat yang dalam kategori yang
menurut saya sangat mempermudah pengguna layanan untuk menentukan obat sehingga
lebih efektik dan menarik, disini saya sebagi orang IT menilai jika orang awam
menggunakan layanan ini tidak akan kebingungan karena user experience nya mudah
untuk di pahami karena berdasarkan kategori, sungguh menurut saya sangat
memanjakan mata.
Nah kalo gambar yang ini menurut saya di sini
lah letak komputasi modern di bidang kesehatan karena layanan ini menggunakan
algoritma dalam pengoprasiannya seperti kalkulator BMI disini saya akan
memberikan gambaran tentang apa itu BMI.
Perhitungan BMI adalah hitungan berat ideal,
pada wanita dan pria adalah sama selama mereka berusia di atas 20 tahun.
Perhitungan untuk di bawah 20 tahun sedikit berbeda. Tetapi perlu bahwa diingat
perhitungan kalkulator BMI atau rumus cara menghitung berat badan ideal
terkadang menyesatkan khususnya dalam kasus atlet atau olahragawan. Karena
profesi mereka, massa berat badan berasal dari massa otot sehingga sekalipun
BMI mungkin menunjukkan kegemukan atau obesitas
Tentunya layanan kalkulator kesehatan ini
tidak hanya menghitung BMI, ada juga kalkulator yang menghitung kalori, lalu
kalkulator masa subur, lalu yang tidak kalah penting adalah kalkulator
menghitung usia kehamilan, lalu kesehatan ibu dan janin, dan ada juga analisis
penyakit, dari analisis saya ini termasuk layanan system pakar jadi dalam
istilah IT web sudah di berikan semacam pilihan layanan yang di cocokkan oleh
pengguna layanan dan akan mengeluarkan hasil sesuai pilihan pengguna layanan.
Itu adalah layanan yang saya maksud yaitu
pengguna layanan di berikan beberapa pertanyaan lalu website akan meng-analisa
perkiraan penyakit yang di derita oleh pengguna layanan, menurut saya website
ini lumayan bagus, sangat lengkap layanannya.
Website ini juga memberikan informasi yang
sangat penting mengenai wabah yang sedang melanda Indonesia, sangat ter
uptudete sekali, jadi ada informasi tentang ap aitu corona, lalu ada pula data
pasien yang terkena wabah, lengkap beserta informasi berapa orang yang
meninggal, sungguh sangat informatif.
Kesimpulan : Menurut saya website ini sudah dapat
dikatakan website Komputasi modern Biologi karena merangkap berbagai
disiplin ilmu termasuk ilmu komputer, matematika dan fisika, biologi, dan ilmu kedokteran,
dimana kesemuanya saling menunjang dan saling bermanfaat satu sama lainnya.dan
penjelasnnya sudah saya jabarkan di atas sangat detail.
Sumber :
www.aldifadhil28.blogspot.com/2017/03/penerapan-komputasi-modern-pada-website.html
https://doktersehat.com/







EmoticonEmoticon